BERITA DETAIL
Bupati Sumbawa Terima Tim Verifikator Pilar 4 dan 5 STBM

Bupati Sumbawa Terima Tim Verifikator Pilar 4 dan 5 STBM

28 November 2022   330
Sumbawa, ppid.sumbawakab.go.id - Bertempat di Aula Lantai 1 Kantor Bupati 28 November 2022, Pada Pukul 09.00 Wita Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah menerima Tim Verifikasi STBM Tingkat Provinsi NTB yang akan melakukan verifikasi di 20 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sumbawa. Pada Kesempatan tersebut Bupati Sumbawa berkesempatan menandatangani Komitmen Penuntasan 5 Pilar STBM. Dalam acara tersebut hadir pula Asisten Pemerintahan dan Kesra , Kepala Dinas Kesehatan, dan OPD terkait lainnya.
Ketua Tim Verifikator_Rizal Smith, ST dalam laporannya tak lupa menyampaikan tentang kabar gembira, dimana seminggu yang lalu Provinsi NTB menerima penghargaan Nasional satu-satunya di NTB yang lulus verifikasi pilar 1, 2 dan 3 peringkat pertama di Indonesia. Tak lupa beliau juga meminta dukungan dan komitmen dari kepala daerah untuk keberlanjutan kedepan sesuai dengan pilar 1, 2, 3, 4 dan 5 termasuk juga sampah dan limbah. Selaku Ketua Tim Verifikator Prov. NTB, beliau juga berharap agar hasil dari verifikasi setiap desa memperoleh berpredikat baik. Pihaknya juga menambahkan bahwa Kabupaten Sumbawa termasuk dalam urutan ke-5 yang mengajukan untuk verifikasi Pilar 4 dan 5.